Masjid Sa'adah terletak di Nagari Gurun, Kecamatan Sungai Tarab, Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat.
Sejarah
Masjid Sa’adah mulai dibangun pada tanggal 1 Januari 1910 dan mulai dipakai sebagai tempat ibadah pada tanggal 1 Januari 1917. Masjid ini dibangun oleh Dt. Intan, seorang tokoh yang cukup kaya di Nagari Gurun pada waktu itu. Tukang Masjid Saa’dah dan Masjid Rao-Rao sama orangnya, sehingga arsitektur Masjid Sa’adah dan Rao-Rao pun hampir mirip.
Diskripsi Bangunan
Baca Juga
- Masjid Al-Imam Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat
- Masjid Sa’adah Kabupaten Tanah Datar Sumatera Barat
- Masjid Tua Siguntur Kabupaten Dharmasraya Sumatera Barat
- Masjid Rao-Rao Kabupaten Tanah Datar Sumatera Barat
- Masjid Tuanku Pamansiangan Kabupaten Tanah Datar Sumatera Barat
- Masjid Pincuran Gadang Kabupaten Agam Sumatera Barat
- Masjid 60 Kurang Aso Kabupaten Solok Selatan Sumatera Barat
- Masjid Badano Kota Pariaman Sumatera Barat
Tiang dan Lantai
Pada bagian dalam masjid terdapat 4 tiang, yang menurut penjaga masjid, tidak memakai besi sebagai penyangga, tetapi menggunakan bambu sebagai penyangganya. Pintu masuk pada masjid ini sebanyak 2 buah dengan jendela berjumlah 6 buah.
Lantai pada bangunan utama masjid masih berupa lantai semen biasa, sedangkan lantai bagian luar/teras sudah diganti dengan lantai keramik berwarna putih. Pada bagian samping kiri masjid terdapat bangunan yang berfungsi sebagai tempat mengambil air wudhu. Bagian menara masjid memakai gonjong yang berjumlah 4 buah.