Halaman (Page) atau Halaman Statis (Static Page) adalah jenis halaman yang biasanya berisi konten "statis", jarang sekali diubah. Sekali bikin, ya sudah... begitulah namanya halaman statis, meskipun masih bisa diedit/update kapan saja.
Beda dengan "halaman dinamis", yakni halaman postingan (Posts) yang kita buat setiap kali kita menulis konten blog.
APA SAJA HALAMAN STATISNYA?
Konten blog yang biasanya menjadi halaman statis adalah:
- About (Tentang)
- Sitemap (Daftar Isi)
- Contact (Kontak)
- Privacy Policy/Disclaimer
- Services (Layanan)
- Products (Produk)
- Profil
- Sejarah
- Susunan Pengurus
- Visi Misi
- Program
- Agenda
- Galeri Foto
- Galeri Video
Cara membuatnya sudah ada di panduang Blogger: Create a new page on your blog. Ringkasnya:
- Klik menu "Pages" (Halaman) di Dashboard Blog.
- Klik "New Page" (Halaman Baru)
- Silakan Isi "nama halaman" dan "konten halaman".
Cara Menampilkan Halaman Statis di Menu Navigasi Blog
Baca Juga
- Cara Memunculkan Jumlah Komentar Lebih dari 200 di Posting Blog
- Mengatasi Reply Comment (Balas Komentar) Tidak Berfungsi di Blogger
- Cara Termudah Membuat Tabber Tab di Sidebar Blogger
- Cara Setting SEO Dashboard Blogger ala Contoh Blog
- Cara Membuat Contact Form di Halaman Statis Blog
- Cara Membuat Daftar Isi Blog Berdasarkan Label Pilihan Sendiri
- Mempercantik Tampilan Numbered List Posting Blog
- Cara Mengubah Warna Judul Blog
- Klik "Layout" > "Add a Gadget"
- Pilih "Page List"
- Nah... di sinilah halaman statis Anda bermunculan.