Pertanyaan Kunci: Bentuk-Bentuk Pemerintahan? Perbedaan dengan Bentuk Negara? Sistem Pemerintahan? Sistem Politik? Jenis-jenis Kekuasaan? Tujuan penggunaan kekuasaan? Bentuk pemerintahan klasik? Monarkhi, Aristokrasi? Timokrasi? Oligarkhi? Demokrasi? Tirani? Okhlorasi? Plutokrasi? Diktator? Polity? Mobokrasi? Anarkhi? Bentuk pemerintahan kontemporer? Monarkhi versus Republik? |
Bentuk Ideal | Bentuk Penyimpangan |
Monarkhi | Tirani/ Diktator |
Aristokrasi | Oligarkhi/ Plutokrasi |
Polity | Okhlorasi/Demokrasi |
Baca Juga
Monarkhi | Mono berarti satu dan archien sama dengan memerintah. Jadi, monarkhi adalah suatu bentuk pemerintahan dimana kekuasaan berada di tangan satu orang, yaitu raja/ kaisar/ ratu/ sulthan dan sejenisnya. |
Tirani | Ini menunjuk pada salah satu bentuk pemerintahan paling buruk, dimana pemerintahan berada di bawah kendali seseorang, dan digunakan bukan untuk kebaikan bersama tetapi untuk kepuasan dan kepentingan sendiri. |
Aristokrasi | Diambil dari kata aristoi = cerdik pandai/bangsawan dan archien = memerintah. Aristokrasi berarti pemerintahan oleh kaum cerdik pandai dengan tujuan untuk kepentingan umum. |
Oligarkhi | Dari kata oligoi = sedikit/beberapa; dan archien = memerintah. Oligarkhi adalah pemerintahan oleh beberapa orang dan untuk kepentingan beberapa orang itu. |
Plutokrasi | Plutos = kekayaan, sedang archien atau kratein= memerintah. Plutokrasi dengan demikian adalah pemerintahan oleh orang-orang kaya atau untuk mencari kekayaan. |
Polity | Polity menurut Aristoteles adalah masuk kategori bentuk pemerintahan ideal, yakni pemerintahan yang dijalankan oleh orang banyak dan dengan tujuan untuk kepentingan umum atau kepentingan bersama. Dalam keadaan tertentu, bentuk ini bagi Aristoteles bisa merosot menjadi demokrasi, yakni sebuah pemerintahan yang diselenggarakan oleh orang banyak tetapi tidak bertujuan demi kesejahteraan seluruh rakyat. Masing-masing untuk kepentingan masing-masing. |
Mobokrasi | Ini adalah bentuk buruk dari demokrasi versi Plato. Dimana pemerintahan dijalankan oleh banyak orang berasal dari rakyat jelata, tapi sesungguhnya tidak tahu apa-apa tentang pemerintahan. |
Okhlorasi | Hampir sama dengan pengertian mobokrasi. Okhloh = orang biadab, tanpa pendidikan, rakyat hina. Okhlorasi adalah pemerintahan yang dilaksanakan oleh orang yang tidak beradab, tidak berpendidikan, atau orang rendahan. |
Anarkhi | An = tidak atau bukan; dan archien= pemerintahan. Anarkhi berarti tanpa pemerintahan. Suatu keadaan negara dimana pemerintah sangat lemah, dan masing-masing rakyat bertindak sewenang-wenang seolah-olah merekalah penguasa dan menganggap pemerintahan yang sah tidak ada. |