Baca Juga

Konsumsi buah secara rutin baik bagi tubuh kita. Selain disantap begitu saja atau dijadikan jus, buah-buahan pun dapat digunakan untuk memperindah kulit wajah kita hanya dengan menempelkannya.



Proses ini cukup sederhana dan hanya membutuhkan waktu beberapa menit untuk mendapatkan kulit yang bersinar lagi. Cukup mengiris buah menjadi beberapa potong lalu gosokkan pada kulit Anda.

Berikut buah-buahan yang dapat ditempelkan di wajah sehingga membuat kulit wajah terlihat lebih segar seperti dikutip dari situs Boldsky, Sabtu (11/7/2015)

1. Pepaya

Pepaya mengandung antioksidan. Menaruh beberapa potong pepaya di wajah mendatangkan dua manfaat, menghilangkan sel-sel kulit mati dan memperindah kulit kita.

2. pisang

Pisang dapat kita gunakan untuk facial. Pisang mengandung vitamin yang baik untuk kulit kita. Satu buah pisang mengandung magnesium, zat besi, potasium, dan nutrisi lainnya.

3. Kiwi

Untuk kulit wajah yang sehat dan bersih, Anda cukup membuat kiwi dalam bentuk scrub dan mengoleskannya di wajah. Sehingga terhindar dari penuaan.

4. Lemon

Lemon mengandung vitamin C yang cukup tinggi. Tempelkan beberapa potong lemon di wajah, dan cuci bersih 15 menit sesudahnya.

5. Apel

Sama seperti lemon, Anda bisa melakukan hal serupa itu dengan buah apel.